Thursday, 11 July 2013

PENGAWAS TANGGAMUS MENDAPAT DIKLAT KURIKULUM 2013 DI SHERATON HOTEL

Sejak Tanggal 8 Juli hingga 14 Juli 20015 pengawas Tanggamus mengikuti diklat kurikulum 2013 di Sheraton Hotel.Bandar Lampung.Diklat ini dilaksanakan oleh PPPPTK BISNIS DAN PARIWISATA .
Pengawas yang mengikuti diklat ini tidak semua tapi hanya 10 orang yang sekolah binaannya menjadi sasaran penerapan kurikulum 2013 pada tahun pelajaran 2013-2014 ini. Selain pengawas ikut juga di diklat tersebut adalah sepuluh kepala sekolah dan guru dari sekolah sasaran.
Adapun sekolah yang menjadi sasaran pelaksanaan kurikulum 2013 pada tahun pelajaran ini antara lain. SMA Negeri 1 Sumberejo, SMP Negeri 1 Pulau Panggung, SMP Negeri 1 Gisting, SMP Negeri 1 Klumbayan,SMP Muh. 1 Kota Agung Dan SMP Muh. 3 Wonosobo. sedangkan untuk jenjang Sekolah Dasar adalah SD Negeri 1 Teratas, SD Negeri 2 Kuripan Kotaagung , SD Negeri 1 Gisting dan SD Negeri 1 Pasarmadang.


Sekolah-sekolah tersebut akan mendapatkan pendampingan dan mendapatkan buku- buku yang diperlukan untuk pelaksanaan kurikulum baru tersebut baik buku untuk pegangan guru maupun siswa .
Diharapkan dari sepuluh pengawas, kepala sekolah dan guru kelas 1 , IV, VII dan X yang mengikuti diklat ini akan menjadi instruktur di kabupatennya untuk mengembangkan/ menularkan pengetahuan yang di peroleh agar sekolah-sekolah yang belum melaksanakan kurikulum 2013 tahun ini dapat melaksanakan pada tahun pelajaran yang akan datang.

Berikut nama-nama Pengawas yang mengikuti DIKLAT KURIKULUM 2013 ;
Jenjang SMK : Gembong Sumadiyono
Jenjang SMA : Aris Munandar
Jenjang SMP : Hadi Kuncoro, Azrai Khari, Mulyanto,Madrizal
Jenjang SD    : Sokip, Solihin, Ali Basa Zubir, Fevi Faridaneli 
Bagi sekolah yang membutuhkan informasi mengenai Kurikulum 2013 dapat menghubungi nama-nama tersebut.

 Bagi yang memerlukan informasi mengenai kurikulum 2013 beberpa file Peraturan Menteri Pendidikan dapat diunduh di sini ;
1. Tentang Standar Kelulusan dan lampirannya
2. Tentang Standar Proses dan lampirannya
3. Tentang Standar Penilian dan lampirannya
4. Struktur Kurikulum SD dan lampirannya
5. Struktur Kurikulum SMP dan lampirannya
6. Struktur Kurikulum SMA dan lampirannya
7. Struktur Kurikulum SMK dan lampirannya
8. Tentang Standart Isi dan Lampirannya




bali

bali